Bermain Air Dan Menyantap Olahan Ikan Segar Di Pantai Gesing

Bermain Air Dan Menyantap Olahan Ikan Segar Di Pantai Gesing
Kabupaten Gunungkidul terkenal dengan potensi wisata alam yang menakjubkan. Terdapat banyak pantai dengan keunikan tersendiri. Pantai Gesing merupakan salah satu yang memikat. Keberadaannya memang masih kurang terdengar, tapi pemandangan yang disuguhkan sangat cantik. Penasaran dengan keindahan yang ditawarkan?


Pasir Putih Dan Gradasi Air Laut Yang Memukau

Bermain Air Dan Menyantap Olahan Ikan Segar Di Pantai Gesing
Pantai cantik ini terletak di sebelah barat Gunungkidul. Tepatnya di Dusun Panjolomulyo, Desa Girikarto, Kecamatan Panggang, Kabupaten Gunung Kidul, Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta. Uniknya pantai ini berada di teluk dan diapit oleh tebing yang nampak begitu eksotis.

Pasir putih menghiasi pantainya, dengan ombak yang relatif kecil. Sangat cocok untuk rekreasi keluarga. Pengunjung bisa bermain di tepian pantai, tanpa takut diterjang ombak besar. Keunikan lain dari pantai ini adalah warna gradasi di permukaan airnya. Warnanya hijau terang dengan gradasi warna biru. Keindahan ini membuatnya memiliki ciri khas yang memikat.

Spot Menarik Bagi Yang Hobi Memancing

Bermain Air Dan Menyantap Olahan Ikan Segar Di Pantai Gesing
Garis pantainya terbilang tidak panjang. Sehingga menjadi tempat berlabuhnya para nelayan. Mereka bukan hanya nelayan lokal saja, tetapi datang juga dari luar kawasan setempat. Seperti dari Pacitan (Jawa Timur) dan Kebumen (Jawa Tengah).

Pantai Gesing terlihat semarak dengan adanya Tempat Pelelangan Ikan. Memang masih kalah ramainya dengan Pantai Depok di Kabupaten Bantul. Tetapi Nelayan yang berlabuh di Gesing selalu membawa ikan segar. Bagi Anda yang hobi memancing sangat cocok datang ke pantai ini. Karena memang terdapat sejumlah spot memancing yang sangat direkomendasikan.

Menikmati Olahan Ikan Segar

Bermain Air Dan Menyantap Olahan Ikan Segar Di Pantai Gesing
Hasil laut yang melimpah dari nelayan, menjadikan tumbuh banyak warung berjejeran di sekitar pantai. Mereka menyajikan berbagai olahan ikan segar, yang pastikan sangat memanjakan lidah. Aroma bakaran ikannya begitu menggoda.

Setelah puas bermain di pantai, menikmati sajian masakan laut tersebut, benar-benar menjadi agenda wisata yang lengkap. Harga ikan yang ditawarkan relatif terjangkau. Jadi liburan di kawasan pantai ini sangat hemat. Datang beramai-ramai dengan keluarga atau teman-teman, menjadikan liburan semakin semarak dan berkesan.

Akses Jalan Menuju Pasir Gesing

Bermain Air Dan Menyantap Olahan Ikan Segar Di Pantai Gesing
Penasaran dengan keindahan, keunikan dan olahan hasil lautnya yang lezat? Pantai ini jaraknya berkisar 40 kilometer dari pusat Kota Jogja. Lebih disarankan melintasi jalur alternatif Panggang. Karena jarak tempuhnya relatif lebih singkat. Dengan mengendarai sepeda motor, hanya diperlukan waktu berkisar satu jam saja.

Penunjuk arah menuju Pantai Gesing sulit dijumpai. Akses jalan menuju  kawasan pantai juga belum begitu bagus. Masih berbatu dan belum diaspal. Tapi kondisi itu tidak menyurutkan minat wisatawan untuk bisa berada di pantai eksotis tersebut. Rute menuju pantai ini adalah dari Malioboro, Jalan Parangtritis, Perempatan Ringroad Selatan, Jalan Imogiri Timur, Kebon Agung, Selopamioro, Panggang dan Desa Girikarto.

Baca Juga
Menikmati Seafood Lezat Di Pantai Depok



Komentar